Sukses, 5 Atlet Cabor Muaythai Raih Juara Umum
dibaca: 1066 kaliBerita Sebelumnya
- Bupati Bengkalis Serahkan SK PPPK Paruh Waktu Kepala 3.700 Pegawai Pemkab Bengkalis, Ini Pesannya
- Hidupkan Budaya dan Lingkungan Lewat Festival Sampan Layar
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
Berita Terkait
- Janji Kucurkan 5 Miliar Perdesa, Kelompok Pemuda Komitmen Dukung Cak Imin Calon Presiden 2024
- Janji Kucurkan 5 Miliar Perdesa, Kelompok Pemuda Komitmen Dukung Cak Imin Calon Presiden 2024
- Perkuat Perdagangan Ekonomi, STIE Syariah Taja Forum Ekonomi Perdagangan Selat Melaka
- 15 Petarung Muaythai Bengkalis Ikut Selekda di Pekanbaru
- 15 Petarung Muaythai Bengkalis Ikut Selekda di Pekanbaru
- 15 Petarung Muaythai Bengkalis Ikut Selekda di Pekanbaru
BENGKALIS - Delapan atlet Cabor Muaythai Kabupaten Bengkalis berhasil masuk final pada kejuaraan pra PON di Pekanbaru yang berlangsung di Riau Garden Pekanbaru tadi malam sekitar pukul.21.50 WIB. Senin (26/06).
Kedelapan atlet Cabor yang ikut selekda tersebut diantaranya 6 atlet laki-laki dan 2 diantaranya atlet perempuan dengan nomor kelas yang berbeda.
Adapun nama-nama atlet Muaythai Kabupaten Bengkalis yang berhasil masuk final antara lain, Wahid kelas (45kg),Roby Rianto Pasaribu (51kg),Qori Muammar Alsyamsi (54kg), Iman Joshua Simorangkir (57kg), Agus Fajar Kurniawan (65kg), Misdor (67kg), Oqta Mesi Simorangkir (48kg) dan Tiara Nuruladha Setiawan (45kg).
Dari informasi yang dihimpun bahwa, dari kedelapan atlet Cabor Muaythai Kabupaten Bengkalis yang bertanding tadi malam, hanya 5 atlet Muaythai Kabupaten Bengkalis yang berhasil lolos dalam pertandingan tadi malam.
Dengan kemenangan yang diraih tadi malam, atlet Cabor Muaythai Kabupaten Bengkalis berhasil meraih juara umum pada event selekda Cabor Muaythai yang berlangsung di Riau Garden Pekanbaru.
Ketua KONI Kabupaten Bengkalis Darma Firdaus kepada wartawan menyampaikan apresiasi kepada seluruh atlet Cabor Muaythai yang berhasil tembus final pada kejuaraan selekda yang diselenggarakan di Pekanbaru.
Dikatakannya bahwa, Kemenangan yang diraih oleh para atlet kali ini merupakan hasil dari kerja keras dan kerjasama tim yang solid. Kemudian kami juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam hal ini Bupati Bengkalis Kasmarni, S.Sos, M.MP yang telah banyak memberikan support dan dukungan sehingga salah satu Cabor terbaik dibawah binaan KONI Bengkalis berhasil meraih kemenangan.
Selain itu, Darma Firdaus atau sapaan akrab Ucok juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis yang telah memberikan dukungan serta doa sehingga Cabor Muaythai dapat memenangi pertandingan tadi malam.**
Penulis : SUPIAN
0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

