Lurah Damon Jordy Lakukan Penyemprotan Disinfectan
dibaca: 2246 kaliBerita Sebelumnya
- Bupati Bengkalis Serahkan SK PPPK Paruh Waktu Kepala 3.700 Pegawai Pemkab Bengkalis, Ini Pesannya
- Hidupkan Budaya dan Lingkungan Lewat Festival Sampan Layar
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
Berita Terkait
- Batas Akhir Verifikasi Dokumen Pemilik Kebun Plasma Tanggal 24 April 2020
- PKB Bengkalis Ajak Kader Lakukan Penyemprotan Disinfektan Disejumlah Titik Cegah Covid-19
- Demokrat Bengkalis Lakukan Penyemprotan Desinfektan Dimesjid dan Bagikan Handsanitizer ke Pedagang
- Belum Ada Yang Positif Covid-19, Meskipun ODP di Kabupaten Bengkalis Tinggi, Kadiskes Minta Masyarak
- STIE Syariah Bengkalis Taja Seminar Ekonomi Syariah Internasional
- Bustami HY : ODP Kembali Dari Luar Negeri Saat Ini Mencapai 1161 Orang
BENGKALIS - Lurah Damon Jordy Putra Prananda, S.STP, M.Si bersama BABINSA dan LINMAS serta UEK Laksamana Jaya Damon melakukan penyemprotan desinfektan pandemik covid - 19 diberbagai tempat diseputaran Kelurahan Damon. Senin (30/03/2020) pagi sekitar pukul 10.00 WIB.
Hal tersebut disampaikan Lurah Damon Jordy Putra Prananda bahwa kegiatan penyemprotan desinfektan kali ini merupakan salah satu langkah untuk memutus mata rantai penularan Covid - 19 di Kelurahan Damon.
" Penyemprotan desinfektan hari ini kita lakukan bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran covid - 19 " Kata Jordy.
Kepada Wartawan Jordy juga mengatakan kegiatan ini kita lakukan diberbagai tempat seperti Kantor Lurah Damon, Mesjid Raya Parit Bangkong, Mesjid Taqwa, Musholla Al - Muamanah, Musholla raudhatul jannah, Musholla Arrosyidiyah, SD IT, serta Kantor UEK Kelurahan Damon.
" Kegiatan penyemprotan desinfektan kali ini kita lakukan diberbagai tempat seperti di mesjid, musholla, sekolah, Kantor UEK, serta Kantor Kelurahan " Sambung Jordy.
Menurutnya langkah pencegahan ini harus segera kita lakukan agar penularan covid - 19 dapat kita atasi secara bersama - sama dan gotong royong.
" Pencegahan dengan melakukan penyemprotan desinfektan memang harus segera kita lakukan agar penularan pandemik covid 19 dapat kita atasi " Ujarnya Kepada Bengkalisinfo.com.
Jordy juga menghimbau kepada seluruh masyarakat diKelurahan Damon untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, menjaga pola hidup sehat dengan berolahraga dan menjauhi tempat - tempat keramaian serta mengikuti himbauan dari Pemerintah.
" Kita menghimbau kepada seluruh masyarakat diKelurahan Damon RW dan RT untuk dapat menjaga kebersihan lingkungan sekitar, selalu menjaga pola hidup sehat dengan berolahraga, jauhi tempat - tempat keramaian serta mematuhi himbauan dari Pemerintah " Tutup Jordy.
Penulis : Supian
Print Berita0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

