H. Mawardi Ungkap Tingkat Kepercayaan Masyarakat Kepada Paslon KBS Masih Tinggi
dibaca: 2711 kaliBerita Sebelumnya
- Bupati Bengkalis Serahkan SK PPPK Paruh Waktu Kepala 3.700 Pegawai Pemkab Bengkalis, Ini Pesannya
- Hidupkan Budaya dan Lingkungan Lewat Festival Sampan Layar
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
Berita Terkait
- Anggota Danramil 11/Pwk Kandis Berikan Paket Internet Gratis Kepada Siswa
- Anggota Danramil 11/Pwk Kandis gelar patroli gakplin protokol kesehatan.
- Kasmarni Sapu Bersih Suara Pemilih di TPS 03 Desa Muara Basung
- KBS Unggul di Pilkada Bengkalis, Kasmarni Catat Sejarah Bupati Perempuan Pertama di Bengkalis
- Kasmarni Sapu Bersih Suara Pemilih di TPS 03 Tempatnya Salurkan Suara
- Sehari Jelang Pencoblosan, Kasmarni Bertubi-tubi diserang Kampanye Hitam di Medsos
BENGKALISINFO.COM, - Melihat hasil perhitungan suara sementara hitung cepat real count menunjukkan pasangan no urut 3 Kasmarni - Bagus Santoso saat ini masih unggul.
Dari hasil perolehan suara sementara tersebut, Ketua DPC PBB Kabupaten Bengkalis yang juga partai koalisi pengusung (KBS) H. Mawardi mengucapkan terimakasih kepada teman - teman dari partai pengusung KBS yakni partai gerindra, partai nasdem, partai PAN dan partai demokrat serta simpatisan dan seluruh relawan KBS yang telah bekerja keras mendukung paslon Kasmarni - Bagus Santoso sebagai calon bupati dan wakil bupati Bengkalis priode 2021 - 2024.
"Meskipun perolehan suara kita masih unggul, kita tetap optimis namun kita tetap menunggu hasil dari perhitungan suara dari KPUD Bengkalis. Pada kesempatan ini, saya mengucapkan terimakasih kepada teman - teman dari partai pengusung serta seluruh simpatisan partai dan relawan KBS yang bekerja keras berjuang memenangkan paslon Kasmarni - Bagus Santoso (KBS)," Ungkap Mawardi kepada wartawan pada Kamis (10/12).
Sementara itu, suara KBS saat ini 32.302 suara atau sekitar (31.04%) dari 484 TPS yang sudah masuk. Total jumlah TPS se Kabupaten Bengkalis 1285 TPS.
"Saya berharap seluruh teman - teman relawan dan simpatisan kerabat bintang srikandi KBS untuk terus mengawal suara yang sudah masuk sampai pada saat penetapan dari KPUD Bengkalis,"Sambung Mawardi.
Lebih lanjut Mawardi juga menuturkan bahwa, dengan hasil ini menunjukkan tingkat kepercayaan masyarakat Kabupaten Bengkalis kepada paslon KBS masih tinggi.
"Kita optimis karena tingkat kepercayaan masyarakat terhapap paslon KBS masih tinggi. Dan ini adalah sejarah bagi daerah Kabupaten yang berjuluk negeri junjungan dimana perempuan pertama yang akan menjadi Bupati Bengkalis," Ujarnya.
Selain itu, Mawardi juga berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis untuk bersatu dan hilangkan perbedaan agar Kabupaten Bengkalis kedepan semakin maju dan sejahtera.**
Penulis : SUPIAN
0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

